Sekilasindonesia.id, PANGKALPINANG – Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kep. Bangka Belitung (Hipmi Babel) mendukung penuh pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Penajem Paser Utama, Kalimantan Timur (Kaltim).
Hal ini disampaikan Ketua Umum BPD Hipmi Babel Muhammad Iqbal bersama jajaran pengurus setelah Rapat Badan Pengurus Lengkap BPD Hipmi Babel di Sun Hotel, Selasa (25/01/22).
“BPD HIPMI Babel mendukung penuh Presiden jokowi untuk pemindahan Ibu Kota Negara ke Kalimantan Timur, ” ujar Iqbal.
Selain itu, Iqbal juga mendukung Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Hipmi Mardani H Maming untuk mengambil langkah strategis dalam merealisasikan IKN.
“Demi terciptanya pemertaaan ekonomi nasional, kita dukung Ketum Maming mengambil langkah strategis mewujudkan IKN ini, ” tambah Iqbal.
Sekretaris Umum BPD Hipmi Babel Leo Adhiwinata menambahkan pemindahan IKN bukan baru terjadi secara global, ada beberapa negara lain juga telah melakukan pemindahan ibu kota.
“Ibu kota baru ini visioner, HIPMI mendukung penuh hal ini. Pastinya dengan tujuan pemeretaan ekonomi secara nasional, ” ungkap Leo.(BD)