Daerah

Peringati Hari Armada RI ke-76 Danlanal Babel Anjangsana ke Rumah KLS Anumerta Sahabudin dan Warakawuri

×

Peringati Hari Armada RI ke-76 Danlanal Babel Anjangsana ke Rumah KLS Anumerta Sahabudin dan Warakawuri

Sebarkan artikel ini

BABEL – Komandan Pangkalan TNI AL Bangka Beliung Kolonel Laut (P) Fajar Hernawan didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 4 Korcab III DJA 1 melaksanakan Anjangsana ke keluarga Pahlawan Perang laut Aru KLS Anumerta Sahabuddin,

di kediaman keluarga (adik kandung dari KLS Anumerta Sahabudin merupakan salah satu ABK KRI Matjan Tutul yang gugur di pertempuran Laut Aru, bertempat di dusun Tutut Desa Penyamun Kec. Pemali Kab. Bangka. (Selasa, 30 November 2021)

Click Here

Dalam kegiatan Anjangsana Danlanal Babel mengatakan kami keluarga besar Lanal Babel melaksanakan Anjangsana ke rumah salah satu Pahlawan KLS Anumerta Sahabudin dalam rangka memperingati Hari Armada RI ke-76. Semoga pengorbanan almarhum semasa berdinas di KRI Matjan Tutul-602 bisa diteruskan oleh generasi penerus.

Dalam kunjungannya ke keluarga yang merupakan adik kandung KLS Anumerta Sahabudin. Danlanal Babel memberikan bantuan bingkisan sembako dan tali asih kepada keluarga yang diterima oleh Ibu Marida.

Selanjutnya Danlanal Babel melaksanakan kunjungan ke rumah almarhum Kopka Nurul Mubin di Pangkalpinang salah satu keluarga besar Lanal Babel, yang meninggal 3 tahun lalu dengan meninggalkan istri dan 2 orang putri.

Hadir dalam kegiatan Danlanal Babel, Ketua Jalasenastri Cabang 4 Korcab III DJA 1, Pjs. Palaksa, Perwira staf, Babinpotmar Posmat Sungailiat dan Pengurus Jalasenastri Cab. 4 Korcab III DJA 1.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d