Jeneponto, sekilasindonesia.id Kepala desa Kareloe, Hamza menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari dana desa (DD) berlangsung di kantor desa Kareloe Kecamatan bontoramba Kabupaten Jeneponto. Rabu (11/05/2021).
Dalam pantauan wartawan sekilasindonesia.id penyaluran BLT DD tahap ke-2 ini, tetap menjalankan protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak serta mencuci tangan sebelum memasuki ruangan kantor desa.
Kepala desa kareloe, Hamza “mengatakan Jumlah penerima BLT DD sebanyak 71 Kartu Keluarga (KK) dengan nominal Rp. 300.000 tahun anggaran 2021”.
“Alhamdulillah penyaluran BLT DD memang sangat di nantikan oleh warga penerima, pasalnya masih suasana bulan suci ramadhan, di mana kebetuhan masyarakat itu sangat tinggi apalagi menjelang hari raya Idul Fitri Ucap kades”.
Hamza berharap, bantuan yang di berikan ini dapat di gunakan dengan sebaik mungkin. Terlebih, saat ini menjelang hari raya Idul Fitri 1442 H.
Hadir dalam kegiatan penyaluran batuan BLT-DD Kepala desa Kareloe Hamza, Pendamping Desa, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas, Bersama Aparat Desa.
“Semoga bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat, paling tidak dapat membantu meringankan kebutuhan di Bulan Suci Ramadhan ini, sekaligus mempercepat pemulihan perekonomian dan meningkatkan daya beli masyarakat akibat pandemik covid-19”. Tutupnya