DaerahPolitik

PAW, Medi Juanda Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Lebak

×

PAW, Medi Juanda Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Lebak

Sebarkan artikel ini

LEBAK – Medi Juanda yang merupakan Sekjen DPD Nasdem Kabupaten Lebak resmi dilantik sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebak, pelantikan berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Lebak. Pada Rabu, (20/01/2021).

Pelantikan ini merupakan Pergantian Antar Waktu (PAW), dimana Medi Juanda menggantikan Lita Mulyati yang telah meninggal beberapa waktu lalu.

Click Here

Dikatakan Medi Juanda, ia siap melanjutkan tugas yang diemban almarhumah Lita Mulyati sebelumnya. Bahkan, Medi berjanji akan melaksanakan tugas sebaik-baiknya sesuai harapan masyarakat, “Saya siap bersinergi dengan semua pihak untuk membangun Kabupaten Lebak,” kata dia, usai pelantikan berlangsung.

Tak hanya itu, Medi berkomitmen akan melanjutkan perjuangan dari DPRD terdahulu untuk merespon isu-isu sosial di masyarakat. Menurut Medi, seandainya ada warga Lebak yang memang kondisinya memperihatinkan seperti tak makan bisa memberikan laporan ke saya, “Sudah sewajarnya, kita dipilih oleh rakyat mengabdi untuk mereka, kalau ada masyarakat yang kelaparan tak makan, silahkan hubungi saya,” imbuh dia.

Terpisah, Adi Abdilah Marta, Wakil sekretaris bidang Ideologi, Organisasi da Kaderisasi DPW NasDem Provinsi Banten, mengucapkan selamat atas dilantiknya Medi Juanda yang merupakan kader Nasdem, “Selamat untuk Kaka Medi, sebagai sesama kader Nasdem yang juga beliau merupakan sahabat saya, semoga beliau bisa menunjukan bahwa kader Nasdem mampu untuk mewakili rakyat dengan sebaik baiknya, selamat mengabdi untuk rakyat,” ungkapnya, Kamis, (21/01/2021).

(Usep)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d