Daerah

Penggunaan Anggaran Covid-19, Tiap Kecamatan Kabupaten Pandeglang Disoal DPW Ormas Perpam

×

Penggunaan Anggaran Covid-19, Tiap Kecamatan Kabupaten Pandeglang Disoal DPW Ormas Perpam

Sebarkan artikel ini

PANDEGLANG – Pergerakan Pembela Aspirasi Masyarakat (Perpam) DPW Provinsi Banten mempertanyakan anggaran Penanggulangan Covid-19 yang tersebar di setiap kecamatan se-Kabupaten Pandeglang tahap ke-2 yang nominalnya mencapai Rp200 juta per Kecamatan, rabu (05/01/2021)

Ketua DPW Perpam Provinsi Banten, Erland Felany Fazry, SH mengatakan, pihaknya meminta kepada para Camat yang ada di Kabupaten Pandeglang untuk menyampaikan kepada publik anggaran tersebut sesuai Undang-Undang (UU) Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008.

Click Here

Karena menurutnya, anggaran tersebut merupakan anggaran untuk pencegahan dan memutus matai rantai penyebaran wabah Covid-19.

“Kami meminta kepada para Camat di Kabupaten Pandeglang untuk segera membuat baligho anggaran Covid-19 agar masyarakat mengetahui penggunaan anggaran tersebut digunakan untuk apa saja,” kata Erland.

Kekhawatiran Erlan muncul karena pencairan anggaran tersebut sebelum Pilkada Kabupaten Pandeglang pada 9 Desember 2020 yang lalu. Untuk itu, pihaknya meminta agar Camat segera menyampaikan rincian anggaran tersebut kepada publik melalui baligho.

“Tahap ke-2 ini kan cairnya sebelum Pilkada kemarin. Khawatirnya ada dugaan lain-lain, makanya kami meminta kepada para Camat segera mempublikasikan anggaran tersebut,” tambah Erlan.

Menurut Erlan, anggaran tersebut penggunaannya untuk pengadaan Alat Pelindung Diri (APD), Masker, Penyemprotan Disinfektan, Wawar dan Sosialisasi Tentang Bahaya Penyebaran Covid-19 di setiap wilayah kecamatan.

“Info yang kami dapat, anggaran tersebut untuk APD, Masker, Penyemprotan Disinfektan dan sosialisasi. Sementara selama ini kami melihat tidak ada Kecamatan yang melakukan hal itu semua,” tegas Erlan.

Hal senada disampaikan Agung, perwakilan dari Forum Pemuda Mikir Kritis (FPMK) Menurutnya, selama ini belum melihat aktifitas yang dilakukan dan dibiayai dari anggaran Covid-19 yang dilakukan tiap kecamatan, terutama di Kecamatan Panimbang.

“Setahu saya, belum ada kegiatan yang dilakukan di tiap kecamatan terkait penggunaan anggaran Covid-19 dalam memutus matai rantai penyebaran Covid-19,” kata Agung.

Reporter : Andi / Tim

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d