PASANGKAYU – Polres Pasangkayu bersama Dandim 1427 Pasangkayu menggelar rapat pemantapan rencana dalam hal Latihan Penanggulangan Bencana Alam (Latgulbencal) yang akan dilaksanakan 19-23 Oktober 2020 mendatang, Jumat 25/9/2020.
Turut hadir dalam pemantapan Latgulbencal Kapolres Pasangkayu, Pasi Ops Korem 142 Tatag Mamuju, Pasiter Kodim 1427 Pasangkayu Hasan, pihak Dinas Sosial, BPBD, Dinas Kesehatan dan Satpol PP diwakili oleh Naharuddin, digelar di Markas Komandan Distrik Militer (Makodim) 1427 Pasangkayu.
Pasi Ops Korem 142 Tatag Mamuju, Inf Wanggai menyampaikan, rapat ini sebagai pemantapan kegiatan Latgulbencal nantinya yang dilaksankan mulai 19-23 Oktober 2020 mendatang.
“Latgulbencal ini bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan Satuan Komando Wilayah ( Sat Korwil) dalam melayani masyarakat disaat mendapatkan kesulitan,”jelasnya.
Sementara itu, Kapolres Pasangkayu Akbp Leo mengatakan, kita patut mengapresiasi rencana Korem 142 Tatag Mamuju yang akan melaksanakan kegiatan Latgulbencal dan ini menguji serta meningkatkan kemampuan personil masing – masing di Kesatuan dalam menanggulangi bencana alam.
“Bentuk dukungan kami di Polres Pasangkayu yakni dengan menyediakan tenda dan juga berharap kiranya panitia melibatkan organisasi pemuda dalam kegiatan tersebut,”pintanya.
Reporter : Roy Mustari