DaerahHuKrim

Angkatan 2007 NTS Dan STL Polda Banten Salurkan Donasi untuk Penderita Tumor di Pandeglang

×

Angkatan 2007 NTS Dan STL Polda Banten Salurkan Donasi untuk Penderita Tumor di Pandeglang

Sebarkan artikel ini

PANDEGLANG-Ikatan Nol Tujuh Satu (NTS) dan STL alumni pendidikan Polda Banten Angkatan 2007 menyerahkan donasi kepada Muhamad Jamaludin bocah usia 6 Tahun yang telah menderita penyakit tumor baru-baru ini.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh Chanel Youtube atas nama “T. Irawan Vlog” dengan judul “NTS & STL Banten Menyerahkan Donasi” dijelaskan bahwa NTS dan STL Banten telah menyerahkan, bantuan untuk Muhamad Jamaludin anak usia 6 tahun yang telah mengidap penyakit tumor dan saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.

Click Here

Putra ke 3 dari Bapak Supri warga Kampung Lunas Wangi RT 04 / RW 02 Desa Tapos Kecamatan Cadasari Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten kini bernasib malang dan sangat membutuhkan bantuan dari Pemerintah, Lembaga, maupun Para Dermawan.

Dalam sebuah video yang diunggah ke Youtube itu diperlihatkan bahwa Muhamad Jamaludin telah menderita penyakit tumor di bagian pipi sebelah kirinya, dan hampir 3 bulan terakhir ini semakin membesar.

Hal itu pula lah yang telah mengetuk pintu hati Ikatan NTS dan STL Polda Banten untuk membantu meringankan penderitaan Muhammad Jamaludin dengan memberikan sembako dan uang tunai.

Ya meskipun apa yang telah diberikan oleh Sahabat-sahabat Polda Banten ini hanyalah laksana sesendok air dari laut, segenggam tanah dari bumi, dan seujung kuku dari tubuh. Tapi sebuah bantuan tetaplah bantuan. Karena yang dinilai oleh Allah bukan dari seberapa besar bantuan tersebut, melainkan dari seberapa ikhlas dalam memberikan bantuan itu.

Semoga Muhammad Jamaludin diberikan kesembuhan oleh Allah Subhanahu Wata’ala, dan Sahabat-sahabat dari Polda Banten juga mendapatkan balasan kebaikan dari Allah. Karena barangsiapa meringankan beban hidup saudaranya, niscaya akan Allah ringankan pula beban hidupnya.

Semoga Kita juga bisa turut membantu Muhammad Jamaludin untuk meringankan beban penderitaannya agar mendapatkan balasan kebaikan dari Allah Subhanahu wata’ala. Amiin Ya Rabbal Alamin.

(Andi)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d