LEBAK – Belakangan ini, nama Pujiyanto sudah tak asing lagi di kancah perhelatan Pilkada Pandeglang, mendatang.
Dukungan pun semakin bermunculan. Kini, sejumlah kader Partai NasDem memberikan support dan dukungan kepada Pujiyanto untuk maju di Pilkada Pandeglang menjadi penantang Petahana Irna Narulita Dimyati.
“Saya sangat mendambakan ada kader NasDem yang bisa tampil pada kontestasi Pilkada Pandeglang sehingga kita bukan hanya menjadi pendukung, tetapi mampu menampilkan kader sendiri,” kata Usep, salah satu Kader NasDem Lebak kepada wartawan, Minggu (28/06/2020).
Sosok Pujiyanto, kata Usep, sangat kental dengan tujuan NasDem sendiri, yaitu restorasi. Dengan hadirnya Pujiyanto, Usep optimistis untuk membawa perubahan di Kabupaten Pandeglang.
“Tentunya bukan hanya Pandeglang, ke depan untuk wilayah Lebak dan wilayah lainnya juga di Banten, harus mampu menampilkan kader Nasdem dalam setiap kancah pesta demokrasi atau Pilkada,” kata mantan Caleg Nadem Dapil V Lebak itu.
Hal senada diungkapkan mantan Caleg DPR RI Dapil Banten I (Pandeglang – Lebak), Asep Awaludin. Selaku kader Nasdem. Ia menyatakan siap memberikan dukungan penuh dengan menggerakkan kembali jaringan masa yang telah dibangun pada Pileg 2019 lalu.
“Kaka Pujiyanto patut diapresiasi dan didukung, kita butuh kader seperti beliau, kader yang diharapkan bisa membawa perubahan. Jika memang kakak pujiyanto menjadi calon Bupati Pandeglang, maka saya akan kerahkan seluruh relawan dan tim saya yang ada di Pandeglang untuk mendukung beliau,” ungkap pria yang kerap disapa Kang Asep AW.
Karena saat ini Pujiyanto sudah mendapatkan dukungan dari dua Parpol lain, yakni PPP dan Demokrat, maka iapun meminta kepada ketua DPW NasDem Banten Edi Ariadi untuk segera memberikan kepastian, yakni dengan memberikan restu dan mengusulkan nama Pujiyanto ke DPP.
“Kami juga meminta kepada Ketua DPW Nasdem Banten, Pak Edi Ariadi untuk segera mengusulkan Pujiyanto ke DPP,” pungkasnya.
Diketahui, Pujiyanto merupakan Kader Partai NasDem yang saat ini menjabat Ketua Komisi II DPRD Kota Serang.
Reporter: Indra