DaerahEkBisPendidikan

Dihadiri Para Pakar Ekonomi Terkemuka, Gema MA Jabar Akan Gelar Seminar Online

×

Dihadiri Para Pakar Ekonomi Terkemuka, Gema MA Jabar Akan Gelar Seminar Online

Sebarkan artikel ini

JABAR – Pasca ditunjuk sebagai Moderator, Adi Abdillah Marta, SE., Siap kawal jalannya Seminar Online Membumikan Ekonomi Keummatan di Masa/Pasca Pandemi Covid-19, yang akan digelar oleh Generasi Muda Math’laul Anwar (Gema MA) Jawa Barat. Seminar ini akan dilaksanakan pada Sabtu, 16 Mei 2020 Pukul 20.00 WIB hingga selesai. Dihadiri oleh para pakar ekonomi terkemuka.

“Tentunya ini sebuah kebanggaan bagi saya, atas kepercayaan dari rekan rekan semua. Adapun pemateri yang akan berkesempatan berbagi ilmu dan pengetahuan seputar ekonomi keumatan diantaranya adalah drg. M. Arief Rosyid Hasan (Komisaris Independen Bank Syari’ah Mandiri), Ir. H. Andi Yudi Hendriawan, MRE (Ketua Bidang Ekonomi PB Mathla’ul Anwar), dan tokoh akademisi H. Rohmanur Aziz, M.Ag (Pegiat Pemberdayaan Masyarakat Islam),” terang
Adi Abdillah atau akrab disapa dgn panggilan ADAB yg juga mantan seorang praktisi perbankan di bank plat merah terkemuka lalu kini hijrah menjadi politisi muda. Kamis, (14/05/2020).

Click Here

Dikutip dari salah satu media online, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Gema MA Jawa Barat Ahmad Damiri, M.Ag pada Senin (11/05). Ahmad Damiri ataupun lebih dikenal dengan panggilan Kang Adam, tegas menyatakan bahwa pelaksanaan Seminar online ini sebagai wujud tanggung jawab moral dan juga tanggungjawab organisasi untuk turut membumikan semangat ekonomi keumatan ditengah Pandemi Corona saat sekarang ini.

“Semangat untuk membangun ekonomi keumatan harus terus kita galakan, meski di tengah badai ujian pandemi Covid-19. Ujian Pandemi Corona jangan dijadikan alasan untuk tidak berbuat kebaikan bagi umat dan bangsa ini. Seminar online ini diharapkan akan menjadi solusi yang solutif dan konstruktif atas ragam permasalahan ekonomi, minimal umat memperoleh informasi yang baik dan terinspirasi untuk bersama-sama memperbaiki sisi-sisi maisyah.” demikian tutur Adam dengan penuh semangat.

Iapun menambahkan bahwa perkembangan tekhnologi harus dapat dimaksimalkan untuk hal-hal yang dapat membangun kualitas hidup umat dan ia meyakini bahwa seminar melalui aplikasi zoom meeting di tengah pandemi Corona adalah langkah tepat untuk dapat terus menjalin silaturahim sekaligus mengingatkan kembali kepada khlayak bahwa sektor ekonomi adalah hal fundamental dalam menyelamatkan umat di masa kini dan akan datang. Bagi para calon peserta yang berminat untuk mengikuti seminar online ini dapat mengakses Link pendaftaran melalui: https://tinyurl.com/regwebinargemama (untuk mendapatkan fasilitas e-Sertifikat) melalui Narahubung : 082218580375 (WA).

Reporter : Usep (Tim)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d