EkBis

Kamu di Rumah Aja, Biar Ukan Antar Kue Pesanan Kamu

×

Kamu di Rumah Aja, Biar Ukan Antar Kue Pesanan Kamu

Sebarkan artikel ini

 

LEBAK – Tak selalu efek pandemi covid-19 membuat semuanya terpuruk. Justru ada hal yang menjadi peluang dibalik “di Rumah Aja” yakni dengan kreatifitas yang tentunya bisa menghasilkan dan diharap bisa meningkatkan perekonomian keluarga.

Click Here

Seperti halnya yang dilakukan Ukan Ujang Supandi, Pria asal Desa Muara Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak.

“Lock down inikan bukan mengunci ruang kreatifitas kita jadi lakukan apa yang bsa dilakukan, usahakan jika itu bisa menghasilkan,” ujarnya yang ditulis pada status akun FB pribadinya, Sabtu, (02/05/2020).

Momen Ramadhan, bagi ukan merupakan sebuah peluang untuk berkreasi, salahsatunya dengan membuat kue sebagai menu tambahan untuk berbuka puasa.

“23 Mika Kueh terjual patut di syukur untuk permulaan, semoga besok lebih baik,
Haturnuhun kanda Usep NuKasep TurSetia sudah order,” imbuhnya, dihari pertama jualannya.

Ada berbagai rasa yang disajikan, diantaranya, sosis roti, pisang coklat dan coklat.

“Ayo jualan gaysss, kamu di rumah aja…biar ukan yang antar pesanan kue kamu,” tutupnya.

Terpisah, Heni, salahsatu pemesan mengungkapkan, “Tadi saya pesan, dan Alhamdulilah saya dan keluarga suka banget, mantap deh,” ungkapnya.

Pesanan bisa melalui WA : 0821-2370-7573

Reporter : Usep

Respon (1)

Komentar ditutup.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d