TAKALAR, SEKILAS INDONESIA.ID — Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan yang tinggal menghitung hari. Gelora Indonesia Kecamatan Polongbangkeng Selatan (Polsel) bergerak memberikan bantuan kemanusiaan kepada sesama.
Gelora Indonesia Polsel bergerak menyantuni Yayasan Panti Asuhan Megah Mulia di Kelurahan Palleko, Kecamatan Polombangkeng Utara. Selasa (21/04/2020). Berupa beras.
Ketua Dewan pimpinan Cabang Gelora Polsel A.R Liwang, mengatakan bahwa ini adalah momentun yang tepat berbagi kepada sesama, memberikan bantuan kemanusiaan bagi orang yang tak mampu (miskin) adalah hal yang dianjurkan.
Adapun bantuan itu berupa 1 karung Beras dari hasil panen padi musim ini, Alhamdulillah setiap hasil panen yang dihasilkan, kami selaku ketua DPC Gelora Indonesia selalu berbagi, bersedekah bagi orang-orang yang membutuhkan
“Kami bergerak membantu sesama, aplagi saat ini kita semua tengah menghadapi situasi pandemi Virus Corona (Covid-19). Olehnya itu Gelora Indonesia Polsel hadir ditengah musibah ini berbagi untuk sesama yang membutuhkan uluran tangan kita,” Urai A.R Dg Liwang.
Lanjut kata dia, berharap semoga dengan bantuan ini dapat sedikit membantu dan meringankan kebutuhan pokok sehari-hari bagi para penghuni anak-anak di Panti Asuhan dalam menghadapi bulan suci ramadhan dan melawan pandemi Covid-19.
“Alhamdulillah pihak dari yayasan panti Asuhan juga sangat berterima kasih kepada, mereka juga bersyukur atas bantuan kami, mereka juga mendo’akan segenap keluarga besar Gelora Indonesia Kabupaten Takalar.
“Semoga dipanjangkan umur dan dilimpahkan rejekinya,” Amin ya Rabbil Alamin,” Sambut salah satu pengurus yayasan.