TAKALAR – Kegiatan ini Berlangsung di Desa Soreang, Kecamatan Mappakasunggu, Kabupaten Takalar dan dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan yakni, Camat, Kepala Desa, Pendamping Desa, Sekretaris Camat, Bhabinsa, Bhabinkantibmas, Anggota FKPM danTim relawan Desa Soreang serta Ketua Tim penggerak PKK Kecamatan dan Desa Soreang. Senin, (20/04/2020).
Abdul Salam Gau S.IP, Camat Mapsu sangat Mengapresiasi apa yg dilakukan Kepala desa beserta Tim relawan Desa Soreang dengan memberikan berupa Masker dan Sembako, yakni beras, telur, masker dan lainnya.
Samuddin Daeng Se’re, Kepala Desa soreang mengatakan bahwa inilah sebagai bentuk kepedulian kami cara dalam pencegahan merebaknya virus covid-19/Corona, Untuk itu para tim relawan Desa Soreang memberikan masker dan Bantuan sembako kepada warganya.
“Semoga bantuan ini sedikit meringankan beban warga Soreang dalam menghadapi Virus yang sangat meresahkan,Berharap warga selalu menjaga Kesehatan,Kebersihan dan selalu taat aturan pemerintah agar pandemi Corona ini cepat berlalu..Amin,” tutupnya.
Setelah itu para tim relawan langsung turun ke warga dan membagikan masker dan sembako.
Reporter : Suherman, S.Pd