LEBAK – Dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona, sejumlah warga yang tergabung dalam Relawan Warga Cilangkahan melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah wilayah Desa Cilangkahan, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak. Pada Sabtu, (04/04/2020).
Hadir dalam kegiatan ini, Sekdes, Anggota BPD, RT /RW, dan warga sekitar yang begitu kompak dalam rangka memutus mata rantai covid-19.
Dikatakan Muhtarudin, Sekdes Cilangkahan, kegiatan ini sebagai arahan dari Pemerintah Desa agar seluruh lapisan masyarakat turut andil dalam mengoptimalkan pencegahan penyebaran virus Corona.
“Alhamdulillah, kami melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh wilayah Desa Cilangkahan, hari ini (Sabtu-Red) kami fokus pada lokasi fasilitas umum,” kata Muhtar.
Tak hanya itu, lanjut Muhtar, kegiatan inipun akan terus dilakukan dengan rutin.
“Rencananya kami akan rutin lakukan kegiatan ini, diharapkan dengan adanya kegiatan ini kita bisa lebih meminimalisir penyebaran virus Corona,” imbuhnya.
Selain penyemprotan disinfektan, Muhtar pun mengungkapkan, bahwasannya pihak Pemerintah Desa Cilangkahan terus berupaya memberikan sosialisasi terkait penyebaran virus Corona dan terus melakukan pendataan bagi warga yang keluar masuk wilayah cilangkahan (luar kota).
“Hari ini pun kami sudah mendata, ada 50 orang warga yang datang dari kota, sudah dilaporkan dan akan kami pantau, selain itu pula kami pun memiliki Grup WA (WAG_Red) dimana didalam grup tersebut beranggotakan orang yang ada di swilayah RT agar bisa melaporkan kejadian kejadian terkait virus Corona dan sebagai media untuk membantu sosialisasi agar masyarakat lebih memahami serta terus berupaya memutus mata rantai penyebaran virus covid-19,” jelasnya, Senin (06/04/2020).
Reporter : Usep