LEBAK-Pemerintah menggalakan berbagai upaya dan sosialisasi pencegahan virus covid 19 corona, salah satunya upaya distancing yang memberikan masyarakat untuk tinggal di rumah.
Dengan upaya tersebut ditengah-tengah ketidakstabilan pertumbuhan ekonomi masyarakat tidak stabil. Sehingga Organisasi Masyarakat (Ormas) DPC Badak Banten Malingping melakukan aksi yang di kawal oleh petugas kepolisian Polsek Malingping. Rabu (01/04).
Orator Aksi Ormas DPC Badak Banten Malingping, Erot Rahman menyampaikan bahwa harga elpiji bersubsidi 3 kg bervariasi 30.000,-ribu s/d 40.000,-ribu bukan itu saja juga langka di pasaran, kata erot dalam orasinya.
Namun perlu kita waspadai bahwa harga tabung gas elpiji bersubsidi 3 kg dengan harga tersebut adalah hoax. Kuat dugaan harga ini bisa melonjak tinggi karena ada oknum pengusaha yang di duga curang dengan menimbun stock gas. Ungkap Erot.
Tuntutan aksi Ormas DPC Badak Banten Malingping langsung didengar oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lebak, supaya harga tabung gas normal kembali.
Sementara Direktur PT. SMP, H.Imam Taufik. SE mengatakan bahwa pernyataan yang di sampaikan Ketua DPC. BB Malingping Erot Rahman, tidak benar banyak hoaxnya. Tegas Imam
Masih kata Imam, selama ini kami selaku pengusaha belum pernah menaikan harga ke pihak pengecer/pedagang di desa-desa/kampung-kampung, mengeluarkan harga sesuai HET SK. Bupati Lebak.
Kalaupun harga sampai melambung jangan di salahkan pihak pengusaha apalagi menuding oknum pengusaha menimbun tabung gas bersubsidi 3 kg. Tegas Imam sambil mengucapkan dia akan menuntut.
“Pengusaha yang ada di Kabuparen Lebak yakni, PT. Bintang Immanta jaya alamat:Jl. Jendral Sudirman nO.36 KP. Papanggo,
PT. Fajar Sidiq Nurhidayah, alamat:KP. Lebong RT 05/07 Cijorong Pasir, PT. Kero jimas Utama, alamat Kp. Cimesir RT. 03/04 Rangkasbitung, PT. Sae Amanah Sejahtera alamat Jl. Raya Bayah -Cikotok.Km. 7 kp. Cinan, PT Sinar Malingping Putra alamat Jl. A. Yani kp. Kamu pasar RT. 08/02, PT. Sumber Jaya Wijaya alamat:Jl. Kh. Atim I No.8 RT. 03/04 muara Cijoro, PT. Sumber Rejeki Agung Migas alamat Jl. Sunan kalijaga RT. 01/05 Muara Cijoro dan PT. Surya Wana Jaya, alamat:Jl.kimaklum No. 9 RT. 01/011 Muara Cijoro.
Apabila semua pihak menemukan atau data yang valid adanya pihak pengusaha menaikan harga dari distributor ke agen ke pangkalan agar kordinasi dulu dengan kami, namun sekali lagi kami pihak pengusaha tidak pernah menaikan harga tabung gas bersubsidi 3 kg ke pengecer/pedagang, masyarakat, pungkas Imam.
Menurut Cicih dan Tati sebagai pedagang di kp. Babakanjaha dia menjual dengan harga 25 ribu dan itu sudah termasuk ongkos transportasi (ojek) jadi masyarakat di wilayah Malingping tidak mengeluh harga normal seperti biasa. Akunya Cicih dan Tati.
( UI)