BANTEN – Sebagai Bentuk Hadirnya Negara di tengah masyarakat serta Dldalam Menindaklanjuti Maklumat Kapolri, Nomor : Mak/2/III/2020 tanggal 19 Maret 2020, yang berisi tentang Kepatuhan Terhadap Kebijakan Pemerintah Dalam Penanganan Penyebaran Virus Corona (Covid-19), Kapolda Banten Irjen Pol Drs Agung Sabar Santoso S.H.,M.H terus melakukan langkah langkah kepolisian dengan mengoptimalkan seluruh satuan kerja dan satuan wilayah, untuk melakukan kegiatan Kepolisian yang bersifat preemtive dengan mensosialisasikan maklumat melalui Door To Door System para Bhabinkamtibmas, mempublikasikan melalui media online, media cetak, TV, Radio hingga penempelan Maklumat dan baleho di ruang publik.
Irjen Agung Sabar Juga Menambahkan, Bahwa selain sosialisasi dengan metode tersebut.
“Polda Banten juga melakukan patroli dialogis bersama TNI dan Pemda untuk menghimbau masyarakat agar membatasi jarak antar manusia, selalu berada di rumah dan menghindari tempat tempat berkumpul, untuk memutus mata rantai penyebaran virus ini, hingga melakukan pembubaran terhadap warga yang masih saja berkerumun di tempat umum, seperti Cafe, Warnet, Warung warung, Tempat Hiburan, dan meminta penundaan terhadap rencana acara Resepsi Pernikahan Keluarga, hal ini demi menyelamatkan jiwa masyarakat banten,” terang Agung Sabar, Pada Rabu, (01/04/2020).
Polda Banten,Terus Berkomitmen membantu Pemerintah Provinsi Banten, bersama Korem 064/MY, Pemda dan Unsur Tokoh ulama dan masyarakat. Hari ini juga, Direktorat Kepolisian Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Banten Melakukan pengecekan Alat utama (Alut) dan Alat khusus (Alsus) kesiapan sarana dan prasarana personil di Mako Ditpolairud Polda Banten.
Program Kegiatan Operasi Kemanusiaan ini dipimpin langsung Dir Polairud Polda Banten Kombes Pol Heri Sulistya BS, S.I.K.,M.Hum dan didampingi para PJU Ditpolairud, dan dihadiri Personil Ditpolairud Polda Banten.
Dir Polairud Polda Banten, Kombes Pol Heri Sulistya mengatakan, pengecekan personel dan pengecekan Alut serta Alsus dilakukan dalam rangka antisipasi bencana alam di wilayah hukum Polda Banten serta dalam mendukung Maklumat Kapolri dalam penanggulangan cegah Covid-19.
“Kesiapan Sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Ditpolairud Polda Banten ini dilakukan dalam rangka kesiapsiagaan personel beserta alut dan alsus untuk menghadapi situasi kontijensi saat ini,” ucap Heri Sulistya.
Ditpolairud Polda Banten hari ink melakukan Patroli Laut, dengam menyisiri pesisir pantai guna melakukan sosilisasi dan himbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap sebaran covid-19, dengan cara jaga kebersihan lingkungan dan kesehatan diri, gunakan masker dan selalu mencuci tangan serta hindari kerumuman orang dengan menjaga jarak berinteraksi.
Sedangkan Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Edy Sumardi. Menambahkan bahwa kegiatan patroli laut
Yang dilaksanakan oleh Ditpolairud, juga dalam penjabaran program prioritas kapolri, yaitu pemantapan harkamtibmasy. Dengan hadirnya Polairud Polda banten melalui patroli nya, akan memberikan rasa aman dan perlindungan kepada masyarakat yang di patroli, dan inilah wujud kehadiran negara.
Kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka antisipasi penyebaran Virus Covid-19 diwilayah perairan Polda Banten.
“Ditpolairud melakukan patroli laut disekitar perairan Banten dengan menggunakan sarana Kapal Patroli Polisi sebanyak 3 (tiga) unit dalam rangka antisipasi penyebaran Virus Covid-19 diwilayah perairan Polda Banten,” pungkasnya.
Reporter : Ade M