MUNA-Ratusan warga Desa Wakadia Kecamatan Watopute Kabupaten Muna menyambut hangat atas kedatangan Bapak La Ode M. Rajiun Tumada bersama rombongan.
Dari pantauan Media Sekilasindonesia.id, puluhan motor menunggu Bapak La Ode M. Rajiun Tumada di Desa Lakapodo, ketika Bapak La Ode M. Rajiun Tumada tiba kemudian Beliau langsung mengendarai motor trail menuju di Desa Wakadia. Sepanjang perjalanan, banyak warga melambaikan tangan sembari meneriakan hidup Rajiun.
Ketika tiba ditempat acara pelantikan Masyarakat Pencinta Rajiun (MPR), terlihat ratusan warga telah menanti kedatangan Bapak La Ode M. Rajiun Tumada, baik kalangan remaja, dewasa hingga orang tua. Terdengar suara warga “Rajiun Bupati Muna, Hidup Rajiun”. Kalimat dan seruan warga tersebut berulang kali diucapkan sampai Bapak La Ode M. Rajiun Tumada duduk bersama Bapak Achmad Lamani berserta para tokoh masyarakat.
Salah satu tokoh masyarakat, La Ode Rayatimu mengatakan bahwa sosok Rajiun Tumada adalah pemimpin yang tepat untuk Muna.
“Rajiun adalah pemimpin yang tepat untuk Muna, Rajiun pemimpin masa depan. Jadi, kita harus mendukung Pak Rajiun,” ujarnya.
Sambungnya, Bapak La Ode M. Rajiun Tumada sangat paham akan harapan dan keingingan warganya. “Rajiun itu tahu dan paham semua apa yang menjadi keinginan warganya,” tuturnya.
Mendengar sambutan dari La Ode Rayatimu tersebut, warga Wakadia berkata “Kami siap mendukung Rajiun, Hidup Rajiun. Rajiun Bupati Muna”.
Terlihat Bapak La Ode M. Rajiun Tumada memberikan senyuman sembari melambaikan tangannya.
Setelah acara, Bapak La Ode M. Rajiun Tumada menghampiri dan mendatangi semua warga dan bersalaman bahkan ada emak-emak memeluk Bapak La Ode M. Rajiun Tumada serta warga Wakadia baik remaja, dewasa hingga orang tua mengajak Bapak La Ode M. Rajiun Tumada berfoto bersama. Terlihat Bapak La Ode M. Rajiun Tumada sangat akrab dengan Warga Wakadia.
Reporter: Sacriel