DaerahNasional

Pembukaan TMMD Menunjang Pembangunan di Kabupaten Pasangkayu

×

Pembukaan TMMD Menunjang Pembangunan di Kabupaten Pasangkayu

Sebarkan artikel ini

PASANGKAYU-Pembukaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) digelar di Desa Tikke, Kecamatan Tikke Raya, dalam kesiapan menunjang pembangunan di wilayah Kabupaten Pasangkayu, kamis (5/3/2020).

Camat Tikke Raya, Musmuliadi mengatakan, puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang masih di memberikan kekuatan, kesehatan bagi kita semua, sehingga masih sempat hadir di aula Kecamatan Tikke raya dalam rangka persiapan upacara pembukaan TMMD Kodim 1427 Pasangkayu.

Click Here

“Adanya program TMMD ini dapat membantu jalannya pembangunan di wilayah Kecamatan Tikke Raya, maka diharapkan seluruh Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat agar mendukung kegiatan (TMMD-red) tersebut”,pintanya.

Kasdim 1427 Pasangkayu, Andi Ismail mewakili Dandim mengatakan, bahwa rapat kesiapan pembukaan TMMD yang dilaksanakan hari ini tentunya akan menunjang kesiapan dan kelancaran pelaksanaan upacara pembukaan (TMMD-red) Ke-107 pada 16 Maret 2020 kedepan.

“Tujuan TMMD ke-107 Kodim 1427 Pasangkayu nanti akan dilaksanakan berbagai kegiatan, baik fisik maupun non fisik yang bertujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat”, ucapnya.

Lebih lanjut disampaikan, kami satuan jajaran Koramil beserta personel staf Kodim 1427 Pasangkayu mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya untuk pelaksanaan upacara pembukaan TMMD.

“Menyambut upacara pembukaan TMMD, seluruh prajurit Kodim 1427 Pasangkayu harus ikhlas dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab baik pada kesiapan maupun pelaksanaan pembangunan fisik dan non fisik TMMD”,terang Andi Ismail.

Diketahui, turut hadir Pasi Ter Dim 1427 Pasangkayu Hasan, Dan Unit Intel Dim 1427 Pasangkayu Abdul Malik, Kepala Puskesmas Tikke Raya Hj Kartini, PJS Danramil 01 Labuang Denny, Kepala Desa sekecamatan Tikke Raya, Kepala sekolah, Kepala Dusun.

(Roy Mustari)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d