Daerah

Sat Binmas Polres Jeneponto Gelar Tatap Muka FGD, Ini Yang di Bahas !

×

Sat Binmas Polres Jeneponto Gelar Tatap Muka FGD, Ini Yang di Bahas !

Sebarkan artikel ini

 

JENEPONTO – Sat Binmas Polres Jeneponto menggelar Tatap Muka Fokus Gruop Discusion (FGD) yang dilaksanakan di Cafe dan Resto The Premiere, Jalan Morra Dg Bilu, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Kamis, (6/2/2020).

Click Here

Kegiatan tatap muka ini mengangkat Tema Membeda Siri’ sebagai suatu tradisi Masyarakat Jeneponto.

Kasat Binmas Polres Jeneponto Akp Syahrul Menggatakan, Kagiatan dilaksanakan dalam rangka menggali pemikiran dan pandangan tentang siri’ di Jeneponto serta menyatukan pemahaman dan persepsi dalam menyikapi permasalahan yang terkait siri’ di Kabupaten Jeneponto.

“Kegiatan ini dalam rangka menggali pemikiran dan pandangan tentang siri’, guna menghindari tindakan main hakim sendiri,” Kata ketua panitia pelaksana.

Ketua Panitia menambahkan, Para Pembawa materi mendapat apresiasi dalam Kegiatan ini dari para peserta dan respon positif serta antusias para peserta mengikuti kegiatan ini dan diakhiri dengan istirahat dan Santap siang bersama.

“Kegiatan mendapatkan apresiasi dari peserta dan respon positif serta antusias para peserta Diskusi dengan melakukan tanya Jawab,” pungkasnya.

Dalam kegiatan tatap muka turut dihadiri, WakaPolres Jeneponto Kompol H. Marikar, SH. MM., Mewakili Kapolres Jeneponto sekaligus sebagai Pemateri, Wakil ketua Dekan 1 Fakultas hukum Universitas Muslim Indonesia, DR. Hj. Nurfadillah Mappaseleng, SH., MH., P.Hd., (sebagai pemateri), Kasat Binmas Akp Syahrul, SH., Kasat Intelkam Iptu Jabal Nur, SH., Para Kapolsek, Para Camat atau mewakili se Kabupaten Jeneponto, Sekretaris Apdesi (mewakili para Kades se Kabupaten Jeneponto), Para Ketua Forum massa setiap kecamatan se Kabupaten Jeneponto, Ketua Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Jeneponto bersama anggotanya, Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (HMI, PMII, HPMT, KNPI), Para Todat, Toga, dan Tomas dan aktifis, H.Suaib Kr Sewang (tokoh Agama/tokoh Adat), Ketua BAIN HAM Jeneponto, Ketua Sepernas Jeneponto,Para Insan Pers Awak Media dan LSM.

Reporter: Firman

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d