MUNA, SEKILASINDO.COM – Dibawah kepemimpinan Sudirman, AMK., Puskesmas Marobo yang berlokasi di Desa Marobo, Kecamatan Marobo, Kabupaten Muna, mulai membenahi diri untuk menghadapi Akreditasi bulan Desember ini. Selasa, (26/11/2019).
Penilaian ini mengacu pada Permenkes terbaru, salah satunya yang disiapkan untuk menghadapi penilaian antara lain dokumen , peralatan medis, pembenahan ruangan – ruangan, pelayanan diluar Puskesmas seperti Posyandu.
Dikatakan Al Mirad, A.Md. Kep, bagian PJ UKP Penanggung jawab Unit Kesehatan Perorangan), Baru kali ini Puskesmas Marobo akan di adakan penilaian Akreditasi diperkirakan awal bulan Desember
“Untuk menghadapi proses Akreditasi ini dari bulan Maret 2019 kemarin, kami sudah melakukan persiapan bersama teman – teman kantor,” ujar Al Mirad.
Dengan adanya penilaian Akreditasi, di harapkan bisa menjadikan Puskesmas sebagai garda terdepan dalam pelayanan kesehatan masyarakat secara optimal Kata Mince sapaan sehari – harinya
“Sesuai moto Kementerian Kesehatan sekarang ini membangun Indonesia sehat dari pinggiran,” tambahnya, berharap dapat nilai Akreditasi Utama.
Reporter : AL (69)