PANGKALPINANG, SEKILASINDO.COM – Sebanyak 55 prajurit Korem 045/Garuda Jaya mengikuti tes ketangkasan Renang Dasar Militer periode II/2019 di kolam renang PT Timah Pangkalpinang, Jumat (15/11/2019).
Test ketangkasan ini merupakan tes gelombang pertama yang rutin diadakan untuk membentuk postur tubuh prajurit yang ideal dan fisik yang prima, dalam rangka kesiapan prajurit guna mendukung tugas kedepan.
Jarak yang ditempuh dalam tes ketangkasan tersebut sejauh 50 meter dan kegiatan ini dipandu oleh Tim Jasmani Militer korem 045/gaya di bawah pimpinan Kapten Inf Hasan sebagai Pjs Kajasrem 045/Gaya.
Kapten Inf Hasan menjelaskan, ketangkasan renang militer ini merupakan salah satu keahlian yang harus dikuasai dan dimiliki oleh setiap prajurit, dan setiap prajurit harus mampu melaksanakan renang gaya dada.
Ketangkasan renang militer sangat penting dalam mendukung keberhasilan tugas.
“Ini salah satu Pembinaan kesiapan fisik dan profesionalisme keprajuritan yang terus menerus dicoba dan dilatihkan guna membentuk prajurit yang handal,” tegas Hasan.
(Budi.M)