LABUAN BAJO, SEKILASINDO. COM-Presiden RI Ir. Jokowidodo akan berkunjung selama dua hari ke Labuan Bajo, Manggarai Barat. Mulai besok Rabu,10 Juli 2019 hingga Kamis, 11Juli 2019, Presiden bersama Ibu Negara Iriana dan beberapa menteri serta rombongan lainnya akan mengunjungi beberapa spot wisata di Kabupaten di Ujung Barat Pulau Flores, Nusa Bunga ini.
” Bapak Presiden akan ke Pulau Rinca. Kepala TNK (Taman Nasional Komodo) diminta untuk persiapkan yang terbaik. Mulai dari ranger dan kapal. Harus yang terbaik. Begitu pula untuk Ibu Negara “, pinta Bupati Manggarai Barat Drs. Agustinus Ch. Dula (9/07/2019) saat menggelar Rapat Forkompinda siang ini di Labuan Bajo.
Drs. Agustinus Ch. Dula juga menyampaikan bahwa Bapak Presiden Jokowi akan menikmati pemandangan matahari terbenam atau sunset Labuan Bajo.
” Di Hotel Ayana dan di Pusat Kuliner Kota Labuan Bajo di Kampung Ujung “, ujar Bupati Gusti Dula sembari menambahkan bahwa Presiden akan berkunjung ke Kampung Ujung pada Pukul 18.00 Wita.
” Para pengelola kuliner di sana (Kampung Ujung) siapkan makanan dengan baik. Jaga kebersihan dan semua diatur mengarah ke arah Barat “, lanjut Bupati Gusti Dula yang memimpin rapat di ruang Rapat Bupati sejak Pukul 14.00 hingga 15.30 wita.
Jalannya Rapat Forkompinda ini dikawal langsung oleh Pasukan Paspamres.
Informasinya bahwa Presiden RI Jokowi akan bertatap muka dengan pelaku – pelaku UKM di Kota Labuan Bajo. Pihak ASDP bersama BOPLBF (Badan Otoritas Pariwisata Labuan Bajo Flores) akan memfasilitasi sekitar 10 UKM Pariwisata untuk showcase dalam kunjungan Presiden selama dua hari di Labuan Bajo. (Red)