Nasional

Sri Mulyani Sudah Cairkan Gaji ke-13 PNS Rp 11 Triliun

×

Sri Mulyani Sudah Cairkan Gaji ke-13 PNS Rp 11 Triliun

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, SEKILASINDO.COM – Kementerian Keuangan mengumumkan sebanyak 99,9% satuan kerja (satker) sudah mencairkan gaji ke-13 untuk pegawai negeri sipil (PNS) aktif hari ini. Gaji ke-13 yang cair sebesar Rp 11,1 triliun dari pagu Rp 20 triliun.

Click Here

“Jumlah dana gaji ke-13 yang sudah dicairkan sebesar Rp 11,1 triliun,” kata Dirjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan Marwanto Harjowiryono saat dikutip pada laman detikFinance, Jakarta, Selasa (2/7/2019).

Marwanto mengatakan, proses pencairan gaji ke-13 untuk para abdi negara yang mencapai Rp 11,1 triliun terhitung sejak pukul 10.00 WIB.

“Pada tanggal 2 Juli gaji ke-13 telah dicairkan,” jelas dia.

“Sampai dengan jam 10 pagi ini, 99,9% Satker Pemerintah Pusat di seluruh Indonesia telah mencairkan gaji ke-13,” sambungnya.

Gaji ke-13 berbeda dengan Tunjangan Hari Raya (THR). Pemerintah mengalokasikan THR untuk kebutuhan anak sekolah. Gaji ke-13 tidak hanya diterima PNS aktif, melainkan juga diberikan kepada pensiunan.

sumber : detikcom

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d