DaerahHuKrim

Babinsa Koramil 05/MB Ajak Warga Binaan dan Kepling Tingkatkan Kamtibmas

×

Babinsa Koramil 05/MB Ajak Warga Binaan dan Kepling Tingkatkan Kamtibmas

Sebarkan artikel ini

MEDAN, SEKILASINDO. COM-Komandan Kodim 0201/BS Kolonel Inf Yudha Rismansyah selalu menekankan kepada Babinsa Jajaran agar selalu meningkatkan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat binaan.

Hal ini bertujuan agar membantu tugas satuan dan bisa mendeteksi kejadian-kejadian yang akan terjadi.

Click Here

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 05/MB Kodim 0201/BS Pelda MP.Sitepu melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Dasmail, Kepling 3 dan warga binaan Kelurahan Sungai Mati Kecamatan Medan Maimun, Rabu (12/06/19).

Menurut Pelda MP. Sitepu, sinergi Kepling dengan warga ini penting, agar tercipta situasi yang aman dan kondusif dalam lingkungan tersebut, sehingga diharapkan pengawasan di lingkungan dapat dilakukan lebih ketat dan selektif terutama terhadap warga pendatang baru yang mengontrak atau Kost.

“Kita harus tetap waspada terhadap pihak-pihak yang mempunyai niat memanfaatkan daerah padat Penduduk untuk tempat bersembunyi dan menempati rumah kost”, Ujar Pelda MP. Sitepu

Dasmail selaku Kepala lingkungan sangat berterima kasih atas himbauan dari Babinsa dan pihaknya akan menindak lanjuti himbauan tersebut, dengan salah satunya mendata ulang warga, terutama warga yang mengontrak atau kost.”Terima kasih pak Babinsa atas perhatiannya, “sebutnya. (Dim0201)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d