PANDEGLANG, SEKILASINDO.COM – Sebagai bulan yang dipenuhi berkah, pada ramadhan kali ini Karang Taruna Bhakti Muda melakukan santunan ke anak Yatim Piatu, Jumat (31/5/2019).
Ketua Karang Taruna Bhakti Muda, Muhamad Afandi, mengatakan, bahwa kegiatan tersebut menjadi agenda rutin tahunan. Pihaknya merasa senang bisa saling berbagi di bulan ramadhan.
“Alhamdulillah, acara santunan anak yatim dan pemberian sembako dan uang kepada 45 orang, semoga dapat bermanfaat,” ungkapnya.
Ia pun menjelaskan, semoga dengan adanya kegiatan ini menjadi lebih baik kedepannya, untuk menjalankan organisasi yang lebih positif.
“kalau bukan generasi pemuda-pemudi siapa lagi,” tukasnya.
Anggota PPS Desa Pasireurih, Jeni, mengucapkan terima kepada semua elemen masyarakat yang di mana pasca Pemilu sudah berjalan dengan lancar dan kondusif di desanya.
“Kami dari PPS Desa Pasirerih Kecamatan Cisata mengucapkan terima kasih kepada stakeholder yang sudah sama-sama mensukseskan Pemilu serentak kemarin,” ungkapnya.
Penulis: Jali