DaerahLife Style

Ramadhan Berbagi, Satria Fu150 Gowa Club Gelar Baksos

×

Ramadhan Berbagi, Satria Fu150 Gowa Club Gelar Baksos

Sebarkan artikel ini

GOWA, SEKILASINDO. COM- Satria Fu150 Gowa Club (SGC) dan Satria Club Indonesia (SCI) Korwil Sul-Sel mengadakan bakti sosial (Baksos) untuk kaum dhuafa serta mengunjungi panti asuhan Jabal Nur di Jl. Kacong Dg. Lalang, Tombolo Kabupaten Gowa, Minggu (26/05/2019).

Andi Muhtar ketua Club Satria FU 150 Gowa mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban bagi orang-orang yang membutuhkan.

Click Here

“Alhamdulilah kegiatan yang bermanfaat ini tentunya pasti kita lakukan di setiap tahunnya. Apa lagi momen bulan Ramadhan begitu banyak pahala dan dilipatgandakan pula,” kata dia.

Ia sangat berharap kegiatan seperti ini jangan hanya dilakukan pada saat bulan Ramadhan saja, namun berbagi itu bisa kapan saja setelah kunjungan ke Kaum dhuafa dan panti asuhan.

Muhtar menambahkan bahwa usai baksos kami melanjutkan buka puasa bersama dengan Bikers/Club yang tergabung di Komunitas Tertib Berlalu Lintas (Komtinlan) yang diadakan di Kantor Polrestabes Makassar.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan sebagai ajang silaturrahmi antar Bikers/Club yang tergabung dalam KOMTIBLAN sebagai Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas. Kegiatan Baksos ini tidak akan berjalan dengan baik tanpa campur tangan dari seluruh Personil Members Satria FU 150 Gowa Club.

“Terimakasih banyak kepada Ketua Panitia Bro Resky, Bendahara Kegiatan Faiz, perlengkapan Bro Firman dan tak lupa pada Pengurus Inti Satria FU 150 Gowa Club, Penasehat Bro Enal, Sekertaris Bro Adryanto, Bendahara Umum Bunda Sriana, Ketua Harian Bro Syafar, Wakil Ketua Bro Agus, dan Humas Bro Wawan Andara atas kerja samanya sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan sukses dan lancar,” tutupnya. (Andi Alfian)

Respon (2)

  1. Alhamdulillah saya selaku humas Satria Fu150 Gowa Club mengucapkan banyak terima kasih kepada SEKILASINDO atas partisipasinya dalam rangka tahunan kami untuk berbagi berkah ke sesama, moga SEKILASINDO sukses dan jaya selalu.

  2. Alhamdulillah saya selaku sekertaris SATRIA FU150 GOWA CLUB mengucapkan banyak terimakasih kepada SEKILASINDO atas partisipasinya dalam kegiatan kami setiap tahunnya dalam rangka bakti sosial. Sukses selalu SEKILASINDO

Komentar ditutup.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d