Daerah

Kantor Desa Memperihatikan, Ruslan: Kita Bakal Rehab dan Maksimalkan Pelayanan Masyarakat

×

Kantor Desa Memperihatikan, Ruslan: Kita Bakal Rehab dan Maksimalkan Pelayanan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Kepala Desa Ujung Labuang, Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang, Ruslan Saat Ditemuai Dikantor, Jumat(24/5).
PINRANG, SEKILASINDO.COM  – Pasca Pelantikan 39 Desa di Kabupaten Pinrang, salah satu desa yang ada di Kecamatan Suppa yakni desa Ujung Labuang, kini dijabat oleh Ruslan.
Kepala Desa Ujung Labuang terpilih, Ruslan mengatakan demi kenyamanan pelayanan di kantor desanya, dirinya bakal merehab bangunan kantor desa bahkan membangun gedung kantor desa baru.
“Hari pertama masuk kantor, setelah kami komunikasikan bersama aparat desa, kami akan rehab bahkan jika ada anggaran pengadaan bangunan, kami bakal membangun gedung kantor baru,” Kata Ruslan, saat ditemui awak media Sekilasindo.com dikantornya, Jumat(24/5).
Desa Ujung Labuang, Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang ini terbagi dua dusun dengan mayoritas mata pencairan masyarakat adalah nelayan dan rumput laut .
Kepala desa periode 2019-2023 itu berharap kepada masyarakat Ujung labuang, untuk bersama  sama  membangun  desa  agar kehidupan ekonomi masyarakat desa kedepannya semakin lebih baik.
“Dengan adanya anggaran ADD/DD desa,
mari kita bersama sama membangun desa. Peran masyarakat Desa Ujung Labuang sangat penting untuk kedepannya lebih baik dan untuk peningkatan taraf hidup masyarakat.Dengan Melakukan Pembagunan Dan Pemberdayaan,” ucap dia.
“kita juga harus extra hati_hati dalam penggunan Dana Desa, apa lagi saya orang baru. Tapi dengan Adanya dana desa, masyarakat dapat memperbaiki kesejateran masyarakat desa,” tambannya.*(Fir/Leo).

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d