DaerahLife Style

Turnamen Sepakbola Mini Gurilla Cup Bergulir Hari Ini

×

Turnamen Sepakbola Mini Gurilla Cup Bergulir Hari Ini

Sebarkan artikel ini

BULUKUMBA, SEKILASINDO.COM –Turnamen sepak bola antar club 7on7 yang diadakan komunitas Guru Rilau Ale (Gurilla) hari ini mulai bergulir di Desa Bonto Bangun, Kecamatan Rilau Ale, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan Jumat, (10/05/2019).

Turnamen yang diikuti sebanyak 32 tim dari beberapa kecamatan yang ada di kabupaten Bulukumba.

Click Here

Ishak Ozil selaku ketua panitia menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi untuk beberapa team dan khususnya para pesepak bola di Kabupaten Bulukumba.

“Kegiatan seperti ini di bulan Ramadhan baru kali ini kami adakan semoga adanya Gurilla Cup 1 akan selalu berkesinambungan dan mampu menjadi wadah buat para pecinta sepakbola mengembangkan bakatnya,” tuturnya.

Ia menambahkan, kegiatan kami ini agar warga dapat menghabiskan waktunya ngabuburit bukan pergi nonton balapan liar namun dapat menyasikkan pemain-pemain memperlihatkan skill nya.

Di waktu yang bersamaan, salah satu peserta yang hadir Athar mengatakan kegiatan seperti ini bukan soal siapa yang juara namun siapa yang mampu memberi tontonan terbaik terhadap masyarakat.

“Semoga kegiatan seperti ini dapat berlangsung setiap tahun di bulan suci ramadan,” ujar pemain asal Tamaona ini.

Turnamen ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pemuda Olah Raga (Kadispora) Kabupaten Bulukumba Asrar Andi Amir, turut hadir juga camat Rilau Ale, tokoh agama dan tokoh pemuda Rilau Ale. (Andi Alfian)

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d