Daerah

Cegah Penyebaran DBD, Dinkes Mubar Lakukan Fogging

×

Cegah Penyebaran DBD, Dinkes Mubar Lakukan Fogging

Sebarkan artikel ini

MUNA BARAT, SEKILASINDO.COM- Mencegah penyebaran Demam Berdarah Dangue (DBD) di lingkungan masyarakat, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Muna Barat (Mubar) melakukan fogging atau pengasapan di beberapa Desa di Kabupaten Muna Barat.

Kadinkes Mubar, Hidayat mengatakan dengan adanya beberapa kasus DBD yang di temukan pada beberapa Desa. Untuk mencegah menyebarnya DBD di lingkungan masyarakat maka kami melakukan kegiatan Fogging.

Click Here

Dikatakannya, meski kegiatan pengasapan atau fogging merupakan alternatif terakhir dalam membasmi nyamuk Aedes aegypti, sehingga menyebabkan gejala demam berdarah dangue (DBD), untuk itu kami melakukan fogging atau pengasapan pada lokasi ditemukannya nyamuk Aedes aegypti. ungkap, Hidayat, Kamis (14/03/2019).

“Sebab kalau terjadi kasus DBD berarti di situ ada indukan nyamuk, makanya kita harus matikan supaya tidak menyebar., ujarnya.

Kata Hidayat, selama dua hari kami melakukan pengasapan di tiga Desa dan satu Kelurahan yakni Desa Lombujaya, Desa Wapae dan Desa Mekar Jaya serta di Kelurahan Konawe.

Lanjut kata Hidayat, sebenarnya pengasapan merupakan alternatif terakhir dalam pencegahan demam berdarah.”Seharusnya yang kita lakukan yaitu 3M plus, itu yang mudah kita lakukan sendiri di rumah, sebab nyamuk ini bersembunyi di tempat yang bersih., terangnya.

“Jadi jangan biasakan untuk menumpuk sampah atau pakaian atau membiarkan wadah berisi air, sebab di situ biasanya nyamuk Aedes aegypti akan bersarang dan bertelur untuk menghasilkan jentik. tutupnya. (Acriel).

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d