
TAKALAR, SEKILASINDO.COM Dalam memantau terealisasinya program dalam draf dan usulan SK-HD di 22 Program (P22) pasca penetapan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Daerah program prioritas pembagian 1 sapi per 1 KK untuk tahun pertamanya, Kepala Kelurahan Salaka, Syamsul Alam, memonitoring kelompok peternak yang ada wilayahnya, Jumat (15/2/2019).
Tujuan tersebut merupakan pemantauan langsung ke para peternak agar hasil pembagian sapi dari pemerintah Kabupaten Takalar tepat kelola.
Pak lurah saat ditemui dilokasi area peternakan mengatakan bahwa beliau sangat senang atas pemberian yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Takalar.
“Saya sangat berterima kasih atas pemberian induk sapi ini dari Bupati dan Wakil Bupati Takalar, mengingat wilayah kami didominasi warga miskin. Semoga amanah yang diberikan ini dapat meningkatkan perekonomian agar bisa terbentuk akselerasi ekonomi baru di wilayah kami,” tutur Pak Lurah.
Penulis : Suherman, S.Pd