DaerahPendidikan

Wujudkan Program Pemerintah, Pemuda Muhammadiyah Bersama KGPL Takalar Laksanakan ” Penanaman Sejuta Pohon”

×

Wujudkan Program Pemerintah, Pemuda Muhammadiyah Bersama KGPL Takalar Laksanakan ” Penanaman Sejuta Pohon”

Sebarkan artikel ini

 

Prosesi Penanaman Sejuta Pohon oleh Para Pemuda Muhammadiyah Takalar bersama Kelompok Guru Peduli Lingkungan (KGPL).(Suherman-Foto)

TAKALAR, SEKILASINDO.COM – Para Pemuda Muhammadiyah Takalar bersama Kelompok Guru Peduli Lingkungan (KGPL) Kecamatan Mangarabombang laksanakan penanaman pohon di Dusun Pandala, Desa Laikang, Kabupaten Takalar, Jumat (15/2/2019).

Click Here

Sebagai warga, selain peduli terhadap lingkungan juga implementasi dalam mewujudkan Program pemerintah “Penanaman Sejuta Pohon”.

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Kepala Desa (Kades) Laikang bersama warga, ketua Pemuda Muhammadiyah Takalar, Abdullah Hasan, dan Ketua KGPL, Hamsunar, S. Pd.

Abdulah Hasan mengatakan kegiatan tersebut merupakan upayanya dalam mewujudkan Program Pemerintah Kabupaten Takalar.

“Kegiatan ini sebagai wujud implementasi dalam mensukseskan program Pemerintah Kabupaten Takalar, dan In Shaa Allah menjadikan daerah ini hijau dan asri,” ungkap Ketua Pemuda Muhammadiyah Takalar.

 

Penulis : Suherman, S.Pd

 

 

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d