Hot News

Pemkab Takalar Gelar Sosialisasi Kompetensi Inovasi Pelayanan Desa

×

Pemkab Takalar Gelar Sosialisasi Kompetensi Inovasi Pelayanan Desa

Sebarkan artikel ini

TAKALAR, SEKILAS INDONESIA –
Staf Ahli bidang Pertanian dan Keuangan Setda Kab. Takalar Dirham HS, S. Sos, MM membuka secara resmi Sosialisasi Inovasi Pelayanan Publik yang dilaksanakan Bagian Organisaai Tata Taksana (ortala) Sekretariat Daerah Kabupaten Takalar, bertempat di Ruang Galery Lt.1 Kantor Bupati Takalar, Selasa, (9/10/2018).

Dirham HS dalam sambutannya mengatakan melalui kompetisi inovasi pelayanan publik yang bertujuan untuk memotivasi semua pelaksana pelayanan publik demi melakukan inovasi dalam pembenahan pelayanan yang manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat secara langsung maupun tidak langsung, serta dapat menumbuhkan sebanyak mungkin ide-ide kreatif bagi permasalahan pelayanan publik.

Click Here

“Guna mendukung terwujudnya pelayanan publik yang prima sesuai dengan Grand Design Reformasi Birokrasi, diperlukan sinergitas semua pihak serta peningkatan kemampuan aparat atau penyelenggara pelayanan,’’jelasnya.

Ia menambahkan, Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik dilakukan dalam rangka menjaring, mendokumentasikan, mendiseminasikan, dan mempromosikan inovasi sebagai upaya percepatan peningkatan kualitas pelayanan publik. Memberikan apresiasi dan penghargaan bagi penyelenggara pelayanan publik yang inovasinya ditetapkan sebagai Top Inovasi Pelayanan Publik. Memotivasi penyelenggara pelayanan publik untukmeningkatkan inovasi dan profesionalisme dalam pemberian pelayanan publik. Meningkatkan citra penyelenggara pelayanan publik. Sarana pertukaran pengalaman dan pembelajaran inovasi.

“kita mengetahui sebelumnya bahwa beberapa waktu yang lalu Kabupaten Takalar meraih dua penghargaan yakni bidang pendidikan melalui program Pembuangan Limbah Sederhana dan Bermanfaat (BUAH SABAR) dan kesehatan melalui program Papan Kontrol Kesehatan (PAPA SEHAT). Diharapkan melalui kegiatan ini pemerintah Kabupaten Takalar dapat mengulang kembali raihannya melalui program-program inovasi yang baru. Ujar Dirham HS.

Kepala Bagian Ortala Hj. Andi Herni dalam laporannya menyampaikan tujuan Sosialisasi Inovasi Pelayanan Publik ini diselenggerakan demi mencari para inovator-inovator baru baik tingkat kecamatan maupun desa/kelurahan dalam menciptakan inovasi baru untuk mencapai tujuan pembangunan yang berkelanjutan dari pemerintah Kabupaten Takalar.

“Ketika inovasi diterapkan maka muncul ide-ide kreatif baru melalui program inovasi yang akraktif, demi pelayanan bermanfaat bagi masyarakat.

Eksplorasi konten lain dari Sekilas Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan Membaca

%d